Translate

Minggu, 14 Desember 2014

TOLONG LIHATLAH RASA LELAH KAMI....

Masihkah kalian meremehkan  orang yang meyayangi kalian dengan tulus? 

Masihkah kalian acuhkan, perhatian yang ikhlas untuk kalian?

Masihkah kalian menutup mata untuk melihat betapa hidupnya selalu 

berarti dengan senyuman kalian??

Mereka ikhlas menerima sikap cuek kalian 

Mereka rela berkorban demi secuil harapan hidup bersama dengan 

kalian…

Disetiap malam… mereka bersenandung dengan sang Pencipta.. Hanya 

untuk menceritakan kalian?

Diabaikan rasa kantuknya, diabaikan rasa lelahnya untuk 1 harapan 

dihatinya

Mendoakan kalian adalah cara mereka memeluk kalian dan melepas rindu 

yang sering kalian abaikan

Karena meminta pelukan hangat dari kalian itu tidaklah mungkin

Meminta kalian untuk mengobati rindunya itu juga tidaklah mungkin

Kalian disibukkan dengan urusan pribadi dan kerjaan yang begitu banyak

Kalian lupa kalau ada seorang wanita yang menunggu kabar kalian hingga 

dia tertidur. 

TAPI… APAKAH MEREKA MENGELUH??

APAKAH MEREKA MARAH??

APAKAH MEREKA MEMBENCI KALIAN??

Jawabannya adalah TIDAK…

Mereka bukan tipe wanita yang pendendam

Mereka kuat menahan kecewa demi kebahagian dan mempertahankan 

hubungan yang sudah kalian rintis bersama

Hanya satu keyakinan mereka

Bahwa orang yang di sayanginya akan kembali seperti dulu dimana 

komitmen kebersamaan selalu ada.

Wahai kalian kaum adam…

Hanya kasih sayang dan perhatianlah yang kami inginkan dari kalian

Kami tidak menuntut uang,dan harta bahkan kelebihan apapun dalam diri 

kalian

Karena itu bisa kita dapat nanti setelah 2 dasar itu telah kita kompakkan

Kami hanya ingin dianggap ada sebagai  sebab dimana kalian mencapai 

kesuksesan kalian

Kami Tidak henti berdoa untuk kalian…

Walaupun kalian tidak pernah tau dan tidak mau tau

Hanya saja…. Kami terkadang lelah..

Menggapai hati kalian yang tidak pernah bisa menyatu untuk kami

Bisakah kalian sedikit membuka hati kalian untuk bisa melihat kelelahan 

yang kami rasakan??

Jika tiba waktunya nanti bukan kalian yang menjadi pasangan hidup kami

Ketahuilah … kalian pernah dan tetap ada di buku memory dan catatan 

terindah disetiap doa dan harapan kami kepadaNYA….

3 komentar:

  1. Amiin aku tunggu untaian cinta nya lagi yah.

    BalasHapus
  2. Maafin aku yah ..
    bentar lagi kan bulan puasa mohon maaf lahir batin yah..
    iya aku ngerti ko...pasti kamu marah yah.
    hehehehe skali lagi aku minta maaf yah ukhua maria fahrunisa..

    BalasHapus
  3. Maafin aku yah ..
    bentar lagi kan bulan puasa mohon maaf lahir batin yah..
    iya aku ngerti ko...pasti kamu marah yah.
    hehehehe skali lagi aku minta maaf yah ukhua maria fahrunisa..

    BalasHapus